Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menyatakan kesiapannya untuk memberikan diskon tarif listrik bagi daerah-daerah yang terdampak parah oleh banjir bandang dan tanah longsor.
Kementerian ESDM masih melakukan kalkulasi mendalam terkait teknis pemberian diskon tersebut sehingga pelaksanaannya nanti bisa tepat sasaran. Selain masalah tarif, tantangan besar yang masih dihadapi adalah pemulihan infrastruktur energi yang rusak di lapangan.
Hingga saat ini, masih tercatat sekitar 150 desa yang belum teraliri listrik kembali karena kendala teknis dan akses yang sulit dijangkau akibat kerusakan alam yang cukup masif.
“Prinsipnya Kementerian ESDM akan memberikan diskon. Namun, kami lagi mengkaji berapa bulan dan biayanya berapa,” ujar Bahlil Lahadalia.
Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News


