target pemulihan jalan nasional tercapai pascabencana aceh - News | Good News From Indonesia 2026

Target Pemulihan Jalan Nasional Tercapai Pascabencana Aceh

Target Pemulihan Jalan Nasional Tercapai Pascabencana Aceh
images info

Perbaikan jalan di Aceh/BNPB


Perbaikan jalan terus dikerjakan sehingga pemulihan pascabencana di Provinsi Aceh dapat segera terwujud. Target penyelesaian kerusakan tercapai pada jalan nasional hingga hari ini, Kamis (1/1).

Badan Nasional Penanggulangan Bencana selaku koordinator Pos Pendamping Nasional merilis target Kementerian Pekerjaan Umum tercapai, yang ditargetkan pada 30 Desember 2025. Sebanyak 13 titik ruas jalan nasional fungsional.

Ada dua ruas jalan nasional fungsional melalui jalur alternatif. Seperti akses jalan yang menghubungkan Bireuen-Bener Meriah dengan Bener Meriah-Aceh Tengah, ini dapat dilalui melalui jalur alternatif di jembatan Weihni Enang-Enang dan jembatan Jamu Ujung.

Selanjutnya ruas jalan Genting Gerbang – Simpang Uning yang masih terhambat, namun warga dapat menggunakan jalur alternatif di Jembatan Titi Merah.

Jalur Takengon-Blangkejeren masih dalam proses pemulihan. Namun, mulai dari Banda Aceh ke Medan via jalur timur, Banda Aceh – Nagan Raya hingga Medan via jalur barat, lalu Nagan Raya ke Takengon sudah terhubung.

Kemudian dari Lhokseumawe ke Takengon via jalur KKA juga sudah terhubung. Bireuen ke Bener Meriah, meskipun ada beberapa titik jembatan yang masih dalam proses perbaikan, tetapi ada jalur alternatif sehingga ini fungsional dengan jalur yang menghubungkan dua daerah bisa dilalui. Akses jalan dari Pidie ke Takengon juga sudah terhubung.

Target pemulihan akses jalan nasional tercapai. Dengan pulihnya jalur atau akses darat utama, baik itu jalur lintas timur, lintas tengah dan lintas barat maupun penghubung di antara 3 jalur lintas ini akan mempercepat pemulihan, khususnya sektor energi, kelistrikan dan komunikasi di daerah yang sebelumnya sulit dijangkau, seperti Bener Meriah dan Aceh Tengah.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Terima kasih telah membaca sampai di sini

🚫 AdBlock Detected!
Please disable it to support our free content.